Ditulis Oleh : Davin Arifin, SP (PMHP-Ahli Pertama)
Pontianak, 29-30 Oktober 2025 — Berkenaan dengan hari jadi Kota Pontianak yang ke 254, Pemerintah Kota Pontianak yang dihadiri Wakil Wali Kota Bapak Bahasan, SH menyalurkan bantuan beras Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) kepada masyarakat di tiga kecamatan Kota Pontianak. Program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam membantu meningkatkan ketersediaan pangan keluarga.
Penyaluran bantuan ini dilaksanakan di Kecamatan Pontianak Utara (710 penerima manfaat), Pontianak Timur (554 penerima manfaat), dan Pontianak Barat (550 penerima manfaat), dengan total penerima sebanyak 1.814 penerima manfaat. Masing-masing penerima manfaat menerima 10 kilogram beras yang bersumber dari cadangan pangan pemerintah Kota Pontianak.


Wakil Wali Kota Pontianak, Bapak Bahasan, SH dalam sambutannya menyampaikan bahwa penyaluran bantuan beras ini merupakan bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat. Program ini bertujuan membantu masyarakat yang terdampak kenaikan harga bahan pokok serta menjaga ketahanan pangan di tingkat rumah tangga. “Kami ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat yang berhak dapat menerima bantuan ini dengan tepat sasaran. Bantuan ini merupakan wujud kepedulian pemerintah kepada warganya,” ujarnya.

Dengan adanya penyaluran bantuan cadangan pangan ini, diharapkan dapat memperkuat ketahanan pangan daerah sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kota Pontianak.
Op. Kesekretariatan